Lompat ke isi

Xdinary Heroes

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Xdinary Heroes
Xdinary Heroes pada 2023; dari kiri ke kanan: Jun Han, Jooyeon, Jungsu, Gaon, Gunil, dan O.de
Xdinary Heroes pada 2023
Dari kiri ke kanan: Jun Han, Jooyeon, Jungsu, Gaon, Gunil, dan O.de
Informasi latar belakang
AsalSeoul, Korea Selatan
Genre
Tahun aktif2021 (2021)–sekarang
Label
Situs webxdinaryheroes.jype.com
Anggota
  • Gunil
  • Jungsu
  • Gaon
  • O.de
  • Jun Han
  • Jooyeon

Xdinary Heroes (Hangul엑스디너리 히어로즈; RREkseudineori Hieorojeu) adalah band rock asal Korea Selatan di bawah naungan sublabel JYP Entertainment, Studio J. Mereka secara resmi debut pada 6 Desember 2021 dengan singel "Happy Death Day". Band ini terdiri dari enam anggota: Gunil, Jungsu, Gaon, O.de, Jun Han, dan Jooyeon. Seluruh anggota terlibat dalam menulis, menyusun, dan memproduksi musik band.[1] Nama band merupakan kependekan dari "Extraordinary Heroes", yang berarti "siapa pun bisa menjadi pahlawan".[2]

2021: Formasi dan debut dengan "Happy Death Day"

[sunting | sunting sumber]

Pada 1 November, JYP Entertainment merilis sebuah teaser bertajuk "Heroes Are Coming" mengisyaratkan grup baru yang akan debut.[2] Satu minggu kemudian, pada 8 November, logo dan nama grup terungkap serta akun media sosial resmi grup diluncurkan.[3] Jooyeon secara resmi diumumkan sebagai anggota pertama, diikuti oleh O.de, Gaon, Jun Han, Jungsu, dan Gunil mulai 15 hingga 20 November.[4] Pada 22-27 November, teaser dirilis mengungkapkan peran masing-masing anggota, dimulai dari Jooyeon memainkan bas pada 22 November, diikuti oleh O.de memainkan penyintesis pada 23 November, Gaon memainkan gitar elektrik pada 24 November, Jun Han memaikan gitar elektrik pada 25 November, Jungsu memainkan keyboard pada 26 November, dan Gunil memainkan drum pada 27 November. Terungkap bahwa Jungsu dan O.de awalnya mengikuti pelatihan untuk menjadi anggota grup K-pop, tapi kemudian diberi tahu bahwa mereka akan debut sebagai anggota band.[5]

Pada 6 Desember, Xdinary Heroes debut dengan singel "Happy Death Day". Lagu tersebut debut pada peringkat ke-12 Billboard World Digital Song Sales.[6]

2022–sekarang: Hello, World!, Overload, dan rilis lebih lanjut

[sunting | sunting sumber]

Pada 28 Juni 2022, Xdinary Heroes mengumumkan bahwa mereka akan merilis album mini pertama, Hello, World!, pada 20 Juli.[7]

Pada 16 September, mereka mengumumkan album mini kedua, Overload, akan dirilis pada 4 November.[8] Pada 19 Oktober, mereka mengumumkan konser solo pertama "Stage ♭ : Overture" akan digelar pada 16-18 Desember.[9] Pada 30 Oktober, diumumkan bahwa perilisan Overload ditunda karena masa berkabung nasional setelah tragedi Halloween Itaewon yang terjadi satu hari sebelumnya.[10] Pada 6 November, JYP Entertainment mengumumkan bahwa Xdinary Heroes akan merilis Overload pada 11 November.[11] Album mini tersebut debut pada peringkat ke-14 di tangga lagu Billboard World Albums.[12]

Pada 6 Maret 2023, Xdinary Heroes mengumumkan bahwa mereka akan merilis album baru pada bulan April.[13] Pada 31 Maret, mereka mengumumkan showcase untuk album terbaru mereka.[14] Pada 7 April, mereka mengumumkan album mini ketiga, Deadlock, akan dirilis pada 26 April.[15]

Daftar anggota dan peran masing-masing.[1][16]

  • Gunil (건일) – pemimpin, drum, vokal
  • Jungsu (정수) – vokal, keyboard
  • Gaon (가온) – rap, vokal, gitar
  • O.de (오드) – rap, vokal, penyintesis, keyboard
  • Jun Han (준한) – gitar, vokal
  • Jooyeon (주연) – vokal, bas

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ a b Hwang, H. (December 6, 2021). "데뷔부터 자작곡…엑스디너리 히어로즈, Z세대 대표 K팝 밴드 탄생[들어보고서]" [Self-composed song since debut... Xdinary Heroes, Generation Z's Representative K-Pop Band Born [Listen]]. Naver. Diarsipkan dari versi asli tanggal December 6, 2021. Diakses tanggal August 30, 2022. 
  2. ^ a b Yeo, G. (November 8, 2021). "Stray Kids and TWICE's agency teases upcoming K-pop act Xdinary Heroes". NME. Diarsipkan dari versi asli tanggal September 20, 2022. Diakses tanggal September 16, 2022. 
  3. ^ Baek, J. (November 8, 2021). "JYP 신인그룹명은 '엑스디너리 히어로즈'…비범한 신예 탄생 예고" [JYP's rookie group name is 'Xdinary Heroes'... Announcing the birth of an extraordinary newcomer]. Sports Chosun (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal January 31, 2022. Diakses tanggal June 30, 2022 – via Naver. 
  4. ^ Lee, M. (November 15, 2021). "JYP, 신인 그룹 Xdinary Heroes 멤버 주연 최초 공개" [JYP unveils member of rookie group Xdinary Heroes for the first time]. Newsen (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal April 13, 2022. Diakses tanggal June 30, 2022 – via Naver. 
  5. ^ Ghoshal, N. (November 7, 2021). "Xdinary Heroes Members: Meet The New Band From JYP". Otakukart (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal May 30, 2022. Diakses tanggal June 30, 2022. 
  6. ^ Kyung, J. (December 15, 2021). "엑스디너리 히어로즈, 美 빌보드 '월드 디지털 송 세일즈' 12위..데뷔 8일만" [Xdinary Heroes ranked 12th on US Billboard 'World Digital Song Sales'... 8 days after debut]. Osen (dalam bahasa Korea). Diarsipkan dari versi asli tanggal September 3, 2022. Diakses tanggal September 3, 2022 – via Naver. 
  7. ^ Cho, H. (June 28, 2022). "'JYP 밴드' 엑스디너리 히어로즈, 7월20일 첫 미니앨범 발매 공식입장" ['JYP Band' Xdinary Heroes, First Mini Album Released on July 20 – Official Announcement]. XSports News (dalam bahasa Korea). Diarsipkan dari versi asli tanggal June 28, 2022. Diakses tanggal July 1, 2022 – via Naver. 
  8. ^ Yoo, B. (September 20, 2022). "엑스디너리 히어로즈, 11월 4일 미니 2집으로 컴백…글로벌 활약 박차[공식]" [Xdinary Heroes, comeback with their 2nd mini album on November 4th... Global activities spur [Official]]. Naver (dalam bahasa Korea). Diarsipkan dari versi asli tanggal September 19, 2022. Diakses tanggal September 20, 2022. 
  9. ^ Kim, H. (October 19, 2022). "엑스디너리 히어로즈, 12월 데뷔 후 첫 단독 콘서트" [Xdinary Heroes, their first solo concert since their debut in December]. Naver (dalam bahasa Korea). Diarsipkan dari versi asli tanggal October 19, 2022. Diakses tanggal October 19, 2022. 
  10. ^ Park, J. (October 30, 2022). "'JYP밴드' 엑스디너리 히어로즈, 앨범 발매 연기…이태원 참사 여파[전문]" ['JYP Band' Xdinary Heroes postponed album release... Aftermath of Itaewon Disaster [Full Text]]. Naver (dalam bahasa Korea). Diarsipkan dari versi asli tanggal October 30, 2022. Diakses tanggal October 30, 2022. 
  11. ^ Young, W. (November 6, 2022). "엑스디너리 히어로즈, 신보 하이라이트 필름 샘플러 공개" [Xdinary Heroes unveils new highlight film sampler]. Naver (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal November 6, 2022. Diakses tanggal November 6, 2022. 
  12. ^ Hwang, H. (November 24, 2022). "엑스디너리 히어로즈, 美 빌보드 월드앨범차트 14위 '글로벌 존재감'" [Xdinary Heroes, US Billboard World Album Chart No. 14, ‘Global Presence’]. Naver (dalam bahasa Korea). Diarsipkan dari versi asli tanggal November 24, 2022. Diakses tanggal November 24, 2022. 
  13. ^ Hwang, H. (March 30, 2023). "엑스디너리 히어로즈, 4월 새 앨범 발매→팬 쇼케이스 개최 '열일'" [Xdinary Heroes to release a new album in April → Fan Showcase 'Working Hard']. Naver (dalam bahasa Korea). Diarsipkan dari versi asli tanggal April 5, 2023. Diakses tanggal April 5, 2023. 
  14. ^ Ji, M. (March 30, 2023). "JYP 밴드 엑스디너리 히어로즈, 공식 팬클럽 1기 모집 영상 오픈..훈훈 선배미" [JYP band Xdinary Heroes, official fan club 1st recruitment video open...]. Osen (dalam bahasa Korea). Diarsipkan dari versi asli tanggal April 10, 2023. Diakses tanggal April 5, 2023. 
  15. ^ Jeong, H. (April 7, 2023). "엑스디너리 히어로즈, 미니 3집 '데드록' 티저 공개..26일 컴백" [Xdinary Heroes, 3rd mini album 'Deadlock' teaser released...come back on the 26th]. Naver (dalam bahasa Korea). Diarsipkan dari versi asli tanggal April 7, 2023. Diakses tanggal April 7, 2023. 
  16. ^ Park, J. (July 20, 2022). "Xdinary Heroes say 'Hello, World!' with first EP". The Korea Herald. Diarsipkan dari versi asli tanggal August 24, 2022. Diakses tanggal August 30, 2022. 

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]